Masa depan Jordi Alba di Barcelona akhirnya jelas. Sang pemain sudah memutuskan untuk menandatangani kontrak barunya dengan Barcelona dalam waktu dekat.
Beberapa bulan terakhir ini, masa depan Jordi Alba di Barcelona memang menjadi pembicaraan hangat. Pasalnya sang pemain dikabarkan akan angkat kaki dari Barelona setelah kontrak bermainnya tak kunjung diperpanjang oleh manajemen klub.
Bahkan Jordi Alba sudah mendapatkan beberapa tawaran menarik, salah satunya dari klub raksasa Inggris, Manchester United. Menurut lansiran Mundo Deportivo, Jordi Alba sudah dipastikan gagal didatangkan United. Sang pemain sudah memutuskan untuk tetap bertahan di Camp Nou setelah mendapatkan perpanjangan kontrak dari pihak manajemen.
Menurut lansiran Mundo, pihak Barcelona sudah melakukan pertemuan dengan agen dari sang pemain. Mereka memutuskan untuk memberikan kontrak baru bagi pemain bek tersebut. Pihak agen juga mengungkapkan bahwa kliennya juga berminat untuk menandatangani kontrak tersebut.
Josep Maria Bartomeu selaku Presiden Barcleona juga sudah menguncir kesepakatan kontrak baru tersebut bersama dengan agen Jordi Alba.
Kontrak tersebut merupakan kontrak jangka panjang, dimana Jordi Alba akan tetap berbakti di Barcelona hingga lima tahun mendatang. Ia juga akan mendapatkan kenaikan gaji. Meski begitu, belum ada informasi resmi terkait kenaikan gaji yang akan diperoleh oleh Alba nantinya.
Jordi Alba sudah mencatatkan 2 gol dan 15 assist dari 35 penampilannya bersama Barcelona pada musim ini.